• Selasa, 15 Januari 2019





    Application layer 

    merupakan layer atau lapisan teratas pada model OSI reference ketika user akan mengirimkan pesan dan menjadi layer atau lapisan terakhir pada sistem OSI Reference model ketika user akan menerima sebuah pesan. Sesuai dengan namanya, application layer merupakan layer atau lapisan yang bekerja pada program – program tertentu, dimana application layer sendiri bekerja pada komputer server ataupun komputer client. Terdapat 7 model OSI layer dan fungsi setiap layernya yang berbeda-beda.



    Cara kerja dari Application layer

    Pada dasarnya, application layer akan menerima perintah dari usernya, dengna bantuan aplikasi atau software tertentu untuk mengirimkan suatu pesan atau data ke komputer lainnya.
    Begitupun sebaliknya. application layer akan menampilkan pesan atau data yang diterima oleh user dalam bentuk aplikasi atau software teretentu.


    Fungsi dari Application Layer :
    • Sebagai alat pengumpul informasi dan data yang dikrimkan melalui jaringan
    • Sebagai pengumpul keseluruhan informasi dan data yang diterima dan yang akan dikirim melalui sebuah jaringan. Ketika user akan menerima data (receiver / recipient) maka application layer akan mengumpulkan seluruh data yang telah sampai untuk kemudian dimunculkan di dalam aplikasi tertentu.
    • Sebagai user interface. Apa gunaya pendefinisian data dan penyajian data yang dilakukan oleh layer presentation, namun user tidak dapat membaca dan melihat data tersebut? Karena itu, setelah presentation layer menyajikan data, application layer akan bekerja dalam menampilkan data yang tersaji tersebut di dalam sebuah user interface (bisa sebuah aplikasi, program, ataupun sistem – sistem tertentu), sehingga data yang tersaji bisa dilihat dan diamati langsung oleh usernya.


    Sumber : http://cassady7.blogspot.com/2016/10/kd-37-memahami-troubleshooting-lapisan.html

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © - 1.Pengertian multimedia streaming server 2. Cara kerja multimedia streaming server

    1.Pengertian multimedia streaming server 2. Cara kerja multimedia streaming server - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan